Halaman

Senin, 24 September 2018

The Nun

.

Satu lagi film horor di tahun 2018 yang aku tonton di bioskop, The Nun. Biarawati yang bisa melihat masa depan. Kali ini aku nontonnya rame-rame bahkan mungkin satu kantor nonton di hari dan jam yang sama, efek week end juga. Jadi, kalau mau nonton dan pacaran di bioskop/mall jangan pas week end deh kalo nggak mau ketangkap basah sama temen-temen kantor, apalagi dinding-dinding kantor itu bisa berbicara, kan? kkekeke.

Pertama, aku bukan penikmat Conjuring series dan Annabelle. Untungnya The Nun ini adalah prekuel nya dari semua film mereka. Jadi bukan masalah besar buatku yang nggak nonton The Conjuring untuk menikmati The Nun. Masih nyambung-nyambung aja gitu, dan aku juga nggak mengganggu orang lain untuk menikmati film (re: nanya nanya). 

Dari review netizen, The Nun masih biasa aja kalau dibandingkan dengan film-film sebelumnya. Nggak terlalu serem, tapi nggak nyantai juga. Mereka bilang The Nun ini menceritakan kisah tentang bagaimana Valak muncul dan mulai berkeliaran di dunia manusia. Dan jeng jeng jeng!! Emang gitu ceritanya.

Dibuka dengan adegan dua nun/suster/biarawati yang berjalan memasuki sebuah lorong gelap dan sebuah pintu yang bertuliskan "God ends Here" alias Tuhan berhenti disini. Kemudian mereka berdua saling tatap-menatap dan salah satu dari mereka masuk ke ruangan itu dan nggak tahu apa yang terjadi di dalam sana yang jelas dia meminta pertolongan. "Pergi sister Oana, kamu tahu apa yang harus kamu lakukan!" gitu. Kemudian sister Oana pun membunuh dirinya sendiri.

Keesokan harinya mayat sister Oana ditemukan oleh Frenchie, seorang pemuda yang biasa memasok bahan makanan di biara tersebut. Lalu dimasukkannya mayat itu kedalam ruangan pendingin. Sebelum Irene dan pendeta Burke datang untuk menyelidiki kematian tidak wajar tersebut oleh orang-orang di Vatikan. Seorang calon biarawati yang memiliki penglihatan, dan seorang pendeta/father yang memang ahli dalam urusan pengusiran setan.

Ngomong-ngomong tentang biara ini, lebih tepat kalau disebut dengan kastil. Karena sangat besar, dan tua, dan serem. Kastil ini ada di Rumania jauh dari penduduk desa. Bahkan memerlukan waktu yang lama untuk sampai di tempat itu. Orang-orang bilang kastil itu memang bekas dari kerajaan yang terkutuk dan tempat itu juga cursed. Nggak ada orang yang berani datang ketempat itu dan orang-orang juga heran mengapa banyak biarawati yang datang.

Keanehan-keanehan pun terjadi. Hal-hal mistis pun ada di dalam biara itu. Pertama, darah sister Oana yang masih basah meskipun kematiannya sudah terjadi selama empat hari. Kedua, biarawati yang berkeliaran dengan aneh kesana-kemari dan mengatakan hal-hal yang nggak masuk akal. Ketiga, pemakaman di sekitar biara yang sangat terbuka dengan lonceng di atasnya, dan katanya kalau lonceng itu berbunyi itu tandanya orang yang mati itu meminta tolong. Keempat, suster ketua yang terlihat misterius dengan kain menutupi wajahnya. Kelima, biara itu lebih meyakinkan sebagai tempat pemujaan setan.

Irene dan father Burke berniat untuk menemui para suster dan meminta beberapa keterangan. Tapi karena suster ketua bilang untuk tidak menjumpai mereka di malam hari, malam hari harus terus tenang. Akhirnya Irene dan father Burke tidur di biara tersebut. Dan tentulah, malamnya mereka diganggu. Gila apa, udah tahu tempat itu serem, dan ada nenek-nenek yang menyarankan mereka untuk menginap, jelas aja itu adalah jebakan! Sementara kemana Frenchie? Dia kembali ke desa dengan membawa papan besar berbentuk salib untuk melindungi dirinya dari gangguan makhluk-makhluk yang jahad.

Keesokan harinya, Irene dan father Burke menjumpai suster ketua dan bertanya bagaimana caranya untuk menemui biarawati yang lain. Kemudian, ada sebuah pintu yang terbuka dan masuklah Irene ke dalam dan di sambut oleh beberapa biarawati, salah satunya adalah suster Oana yang kita tahu dia sudah meninggal. Para biarawati ini terlihat suram dan penuh dengan ketakutan. Banyak dari mereka yang ngomong ngelantur. Ngelantur tapi ngeri. Mereka juga berdoa tanpa henti setiap hari untuk mencegah hal-hal jahat masuk dan menguasai mereka.

Jadi dimana asal-usul valak? Valak adalah sebuah jelmaan setan yang menyerupai biarawati karena biarawati adalah simbol dari kesetiaan terhadap Tuhan (katanya). Then, valak ini muncul karena dibukanya gerbang di bawah tanah yang menuju ke dunia nya. Sebelumnya lubang itu sudah ditutup oleh pendahulu mereka, tapi akibat perang, lubang itu terbuka lagi dan valak muncul untuk memberikan ketakutan pada jiwa-jiwa yang ada di dunia. Gimana, bagus kan 'ngarang nya' gue?

Terakhir, Irene berhasil untuk memusnahkan valak dengan menyipratkan darah Yesus ke tubuh valak, dan dia langsung kepanasan. Tujuannya adalah supaya valak tidak berhasil kembali ke dunia dengan menyusup ke jiwa orang yang dibunuh. Dan ternyata.. eng ing eng... nonton aja sendiri ya!

Semua orang yang sudah nonton The Nun aku tanyai kan gimana komentar mereka tentang film ini. Dan mereka rata-rata menjawab lebih suka sekuel yang sebelumnya. Karena yang The Nun menampilkan jump scare yang lumayan tapi semacam failed gitu kalau diterusin. Paham nggak? Kata orang-orang sih seperti itu. Dan aku sendiri juga mengiyakan tentang beberapa scene yang sudah ketebak banget ini tuh bakalan jump scare tapi tetep aja aku kaget, hmmm.

Gimana, kamu sudah nonton di bioskop? hehe


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TERIMAKASIH THANKS AND GOMAWO

Diagnosa yang terlalu dini, Alzeimer?

Hi guys~ Selamat datang kembali ke blog amatir ini. Terimakasih sudah meluangkan waktu kalian untuk bergabung dengan gue disini, menuli...